Frequently Asked Question

Cara Memperbaiki Error Photo Viewer Can't Display
Last Updated 2 years ago

Cara Mengatasi Windows Photo Viewer Can't Display 

Ketika membuka gambar di Windows Photo Viewer,dan muncul pesan error “Windows Photo Viewer can’t display this picture because there might not be enough memory available on your computer“. 

image

Berikut adalah cara memperbaiki error “Windows Photo Viewer can’t display this picture because there might not be enough memory available on your computer“ saat Anda membuka photo di Windows.

Cara-Cara dibawah ini bisa Anda terapkan pada Windows 10/8 & 7 :

  • Settings > System > Display > Advanced display settings. Pilih display, dan klik pada Display adapter properties of Display.
    image
  • Pilih pada tab Color Management , dan klik Color Management button.
    image
  • Di jendela berikutnya, pilih monitor yang Anda gunakan saat ini.
  • pilih kotak centang yang bertuliskan “Use my settings for this device“.
  • Kemudian klik Remove.
  • Sekarang, pilih tab Advanced, dan pastikan semua pengaturan sudah diatur ke System default. Seperti gambar dibawah ini :
    image
    • Pada proses ini jika pada menu Device profile sudah menunjukan System default (sRGB IEC...) dan tetap tidak mau menampilkan gambar, silahkan diganti menjadi (Agfa : Swop Standart).
  • Selesai. (F)

Please Wait!

Please wait... it will take a second!